Koramil Glagah dan Bea Cukai Bersinergi Berantas Peredaran Rokok Ilegal

    Koramil Glagah dan Bea Cukai Bersinergi Berantas Peredaran Rokok Ilegal

    Lamongan, - Sinergitas dilakukan oleh aparat Koramil Glagah bersama pihak Bea Cukai. Melalui sosialisasi yang dilakukan di Kantor Kecamatan Glagah, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, Jumat (08/09/2023), keduanya sepakat untuk saling bersinergi memberantas peredaran rokok ilegal.

     

    Selain dihadiri oleh pihak Koramil, sosialisasi itu juga turut melibatkan masyarakat dan pihak Kecamatan Glagah.

     

    Ba TUUD Koramil Glagah, Serma Mamat mengatakan sosialisasi itu dilakukan dalam rangka meningkatkan pemahaman dan kewaspadaan masyarakat terhadap dampak negative peredaran rokok ilegal.

     

    “Pada intinya, peredaran itu tidak bisa dilakukan tanpa ada peran dari masyarakat, ” ujarnya.

     

    Selain itu, Serma Mamat berujar jika sosialisasi itu dilakukan dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat betapa pentingnya mendukung dan bersinergi memberantas peredaran rokok ilegal tersebut.

     

    “Kita ketahui jika peredaran rokok ilegal itu berdampak buruk pada negara, ” ungkapnya.

    lamongan lamongan
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Dandim Lamongan Letkol Ketut Wira Purbawan...

    Artikel Berikutnya

    Polda Jatim Jadikan Kampung Tangguh Bebas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mas Dhito Dorong Pengurus BPC HIPMI Buka Lowongan Kerja dan Regenarasi Petani
    Cegah Kenakalan Remaja, Babinsa Bersama Bhabinkamtibmas Komsos Dengan Ketua RT dan Para Pemuda
    Babinsa Koramil 0811/09 Jatirogo Gotong Royong Bersihkan Bantaran Sungai Kali Kening
    Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Babinsa Desa Kendal Bersama PPL Gelar Penyuluhan Pertanian
    Cegah Gangguan Keamanan, Tiga Pilar Patroli Asuhan Rembulan di Jl. Manyar Kertoarjo

    Ikuti Kami